Kartu kredit merupakan produk perbankan yang paling digemari. Tidak heran jika sekarang banyak sekali yang menggunakannya. Salah satu pilihan kartu kredit yang terbaik adalah kartu kredit Mandiri.
Berbagai fasilitas transaksi keuangan akan Anda dapatkan jika memiliki kartu kredit Mandiri. Dengan menggunakan kartu kredit memberikan kemudahan tanpa harus membawa uang tunai.
Ada dua cara untuk mendaftar kartu kredit Mandiri, yang pertama adalah mendaftar di kantor cabang dan yang kedua adalah mendaftar melalui online. Agar kartu kredit anda disetujui oleh pihak bank maka Anda harus mengetahui cara mendaftar kartu kredit secara tepat. Inilah cara bagaimana daftar kartu kredit Mandiri yang sangat mudah.
Cara Mendaftar Kartu Kredit Mandiri di Kantor Cabang
Cara pertama yang dapat Anda lakukan untuk mendaftar kartu kredit Mandiri adalah dengan datang ke kantor cabang. Datanglah dengan membawa persyaratan lengkap seperti KTP (usia minimal 21 tahun), slip gaji atau bukti penghasilan lainnya, SIUP (jika Anda pengusaha), NPWP, kartu kredit bank lain jika ada, harus memiliki nomor ponser dan email yang aktif, harus mencantumkan saudara tidak serumah yang bersedia didaftarkan sebagai emergency contact di bank mandiri serta rekening bank Mandiri.
Mintalah formulir pengajuan kartu kredit pada pegawai bank, isi formulir dengan lengkap dan lampirkan dokumen persyaratan. Lama proses pengajuan kartu kredit Mandiri biasanya 14 hari kerja setelah formulir diterima oleh pihak bank Mandiri.
Cara Mendaftar Kartu Kredit Bank Mandiri Melalui Online
Cara kedua untuk mendaftar kartu kredit bank Mandiri adalah dengan melalui online. Anda tidak perlu repot datang ke kantor cabang. Inilah cara bagaimana daftar kartu kredit Mandiri secara online.
Pertama buka browser Chrome di ponsel Anda, kemudian buka website kartu kredit Mandiri disini. Kemudian pilih “Apply Kartu Kredit”, pada layar ponsel akan muncul pilihan kartu kredit dan keuntungan dari setiap kartu kredit. Pilih untuk melanjutkan proses pengajuan kartu kredit Bank Mandiri.
Selanjutnya upload KTP serta foto selfie dengan KTP, Isi data diri Anda dengan lengkap kemudian klik “Lanjut”. Masukan OTP yang dikirimkan bank melalui SMS, lalu klik “Verifikasi”.
Masukan data perusahaan kemudian klik “Lanjut”. Setelah itu Anda akan diminta mengisi data saudara dekat tidak serumah lalu klik “Lanjut”. Kemudian Anda akan diminta memilih alamat pengiriman kartu kredit pada halaman syarat dan pertujuan klik “Setuju”.
Anda akan menerima SMS dari pihak bank Mandiri yang berisi ucapan terimakasih bahwa aplikasi pengajuan kartu kredit sedang diproses. Pihak bank Mandiri akan menghubungi Anda terkait pengajuan kartu kredit.
Jenis Kartu Kredit Bank Mandiri
Kartu kredit bank Mandiri memiliki aneka pilihan kartu dengan berbagai macam keuntungan yang ditawarkan. Ada baiknya Anda memilih kartu kredit sesuai dengan kebutuhan. Jenis kartu kredit bank Mandiri adalah travel, automotives, golf, lifestyle, hypermart, world elite, corporate.
Travel
Jenis kartu ini sangat cocok untuk Anda yang suka bepergian dan jalan-jalan. Jenis dari kartu kredit travel bank Mandiri adalah Mandiri Signature, Mandiri Precious, Mandiri Traveloka, Mandiri SKYZ.
Biaya tahunan untuk kartu kredit Mandiri Signature adalah Rp. 900.000, untuk kartu kredit Mandiri Precious dan Mandiri Traveloka biaya tahunannya adalah Rp. 500.000, dan untuk tipe kartu kredit Mandiri SKYZ biaya tahunannya sebesar Rp. 300.000.
Agar lebih jelas mengenai biaya dan keuntungan dari kartu kredit travel bank Mandiri, Anda dapat melihat tabel di bawah ini.
Automotives
Kartu kredit ini cocok untuk Anda yang suka berkendara dan memiliki kebutuhan otomotif. Jenis kartunya adalah Mandiri Co Brand Pertamina dengan biaya tahunan sebesar Rp. 400.000. Penjelasan lebih detail mengenai biaya dan keuntungan Anda dapat membaca tabel di bawah ini.
Golf
Untuk penyuka golf kartu kredit ini sangatlah cocok. Adapun jenisnya adalah Mandiri Golf Signature biaya tahunannya adalah Rp. 1.500.000, Mandiri Golf Platinum biaya tahunannya sebesar Rp. 600.000, Mandiri Golf Gold Rp. 500.000. Berikut adalah rincian biaya dan keuntungannya.
Lifestyle
Kartu kredit ini cocok untuk kebutuhan sehari-hari Anda seperti berbelanja. Jenis kartunya adalah Mandiri Platinum dengan biaya tahunan Rp. 500.000, untuk Everyday Card dan Mandiri Gold biaya tahunannya Rp. 300.000. Berikut adalah tabel detail biaya dan keuntungannya.
Hypermart
Kartu ini sesuai bagi Anda yang rutin berbelanja di Hypermart, jenis kartunya Mandiri Co Brand Hypermart dengan biaya tahunan Rp. 200.000. Anda dapat melihat rincian biaya dan keuntungan kartu ini pada tabel dibawah ini.
World Elite
Kartu kredit ini adalah kartu kredit Mandiri yang paling tinggi, jenisnya yaitu Mandiri World Elite dan Mandiri Prioritas hanya dapat dimiliki oleh nasabah private banking yang memiliki dana kelolaan diatas 20 milyar.
Kartu Kredit Mandiri Corporate Card Visa
Jenis kartunya adalah Mandiri Corporate Card Visa dengan biaya tahunannya adalah Rp. 500.000 (gold) dan Rp. 300.000 (platinum). Anda dapat menyimak tabel biaya di bawah ini.
Biaya dan Bunga Kartu Mandiri Corporate Card Visa
Anda akan dikenakan biaya penarikan tunai sebesar 6% dari jumlah penarikan tunai atau Rp.100.000. Anda juga akan dikenakan biaya keterlambatan 5% atau Rp.50.0000.
Keterlambatan pembayaran akan dikenakan denda sebesar 1% dan maksimal Rp.100.000. Biaya perlindungan Mandiri dikenakan 0,55% dari tagihan.
Bunga pembelanjaan atau transaksi ritel akan dikenakan sebesar 2% dan begitu juga dengan penarikan tunai, akan dikenakan bunga sebesar 2%.
Persyaratan Kartu Mandiri Corporate Card Visa
Sebelum mengajukan kartu kredit Mandiri Corporate Card Visa, Anda perlu tahu terlebih syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi, seperti untuk pegawai harus menyertakan KTP dan NPWP.
Untuk pengusaha, Anda harus melampirkan perjanjian kerjasama, akta perusahaan, surat rekomendasi, anggaran dasar dan lainnya. Anda bisa lihat persyartan di bawah ini.
Manfaat Kartu Kredit Mandiri Corporate Card Visa
Manfaat kartu kredit Mandiri Corporate Card Visa bisa mengelola transaksi dengan lebih baik yaitu memisahkan transaksi pekerjaan dengan transaksi pribadi.
Anda bisa memanfaatkan fasilitas dual tagihan sehingga bisa memudahkan pengawasan. Manfaatkan juga masa tenggang yang leluasa untuk pembayaran tagihan.
Fitur Kartu Kredit Mandiri Corporate Card Visa
Terdapat fitur yang bisa menampilkan identitas perusahaan di kartu kredit. Terdapat juga fitur layanan nasabah khusus bagi pemegang kartu kredit Mandiri Corporate Card Visa.
Fitur asuransi bisa Anda nikmati untuk menjamin kenyamanan Anda. Selain itu juga terdapat fitur harga spesial sehingga Anda dapat berbelanja dengan lebih murah.
Pusat Informasi Kartu Kredit Mandiri
Informasi kartu kredit bank Mandiri bisa Anda dapatkan di Bank Mandiri Consumer Cards Group di Plaza Bapindo Mandiri Tower lantai 10, Jl. Jendral Sudirman Kav. 54-55 Jakarta.
Untuk informasi lebih lanjut anda dapat menghubungi Mandiri care melalui email ke mandiricare@bankmandiri.co.id atau hubungi menghubungi call center di nomor (+62)21-14000.
Kesimpulan
Kartu kredit Mandiri menyediakan kartu kredit yang beragam sesuai kebutuhan nasabah. Jika Anda ingin memilikinya maka bisa mengajukan online maupun datang ke kantor cabang.
Gunakanlah kartu kredit secara bijaksana. Hal yang harus Anda perhatikan setelah menggunakan kartu kredit adalah membayar tepat waktu untuk menghindari denda.
Catatan: Ada risiko yang didapatkan saat mengajukan dan menggunakan produk kartu kredit. Pastikan Anda membaca halaman syarat dan ketentuan bank sebelum menyetujui apa pun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar